ADSENSE Link Ads 200 x 90
ADSENSE 336 x 280
Dari kemarin saya posting resep yg gampang. Nah, sekarang kirim resep kue yg rada tricky deh ya. Sumber resep perpaduan dari resepnya NCC, Sobat Dapur dan Cece Xander's Kitchen, jadi saya modif lagi.
Bahan-bahan Bahan biang :
- 150 gram tepung terigu
- 200 ml air kelapa
- 1 sachet ragi instan (11 gram)
Bahan utama :
- 16 butir kuning telur
- 400 gram gula pasir
- 300 ml santan kental
- 350 gram sagu tani
- 30 gram tepung ketan,ini bisa skip ya
- secukupnya garam
- 15 lembar daun jeruk, remas2
- 2 tangkai serai
- 2 lembar daun pandan
- 1 sdm bubuk kunyit
Langkah
- Rebus santan bersama daun jeruk, serai,daun pandan,bubuk kunyit dan garam
- Awal masak saya pergunakan santan sebanyak 450ml, setelah direbus dan mengeluarkan minyak, kita ambil santannya sebanyak 300ml
- Selama menunggu santan dingin, kita buat bahan biang. Tuangkan terigu, air kelapa dan ragi instant dalam mangkok, aduk rata. Diamkan selama 15 menit sampai bahan biang kelihatan berbusa.
- Siapkan baskom, masukkan kuning telur dan gula pasir, kocok rata sampai gula larut menggunakan whisk
- Tuangkan tepung sagu dan tepung ketan sambil menuangkan santan sedikit demi sedikit
- Aduk adonan sampai tercampur rata. Tutup dan istirahatkan selama 2 jam.
- Siapkan loyang ukuran 22x22x7, olesi dgn minyak, panaskan loyangnya (loyang kosong)
- Tuangkan adonan ke dalam loyang panas
- Panggang selama 30menit menggunakan api bawah,suhu 200° biarkan oven sedikit terbuka.
- Ganjal tutup oven dgn kertas atau kain. ini fungsinya spy seratnya muncul. Setelah 30 menit dan serat muncul, tutup rapat oven, gunakan api atas bawah, simpan di rak tengah. Panggang sampai matang dengan suhu 180°
- Setelah matang, tunggu sampai dingin baru dikeluarkn dr loyang
- Ini bika ambonnya, seratnya cantik kan
0 Response to "Bika Ambon"
Post a Comment